Momen 2
![]() |
acara walimatul aqiqoh putri Rudi Aspar |
Setelah kemarin siang “mangan nyaman” di acara
engagement putri adik sepupu, pagi tadi ketemu lagi momen penting dalam hidup
seseorang. Yaitu ketika seorang bayi dimarhabanankan di acara aqiqahnya.
Ya, momen hidup manusia itu bersiklus. Lahir, nikah,
mati. Bayi yang baru lahir akan tumbuh menjadi dewasa kemudian menikah dan
melahirkan keturunan, menjalani kehidupan menuju momen kematian.
Momen-momen penting itu dirayakan. Penting
gak-penting, mampu gak-mampu. Mulai dari aqiqah, sunat bagi anak laki-laki,
menikah, dan setelah wafat dan dimakamkan terus ditahlilkan “berhitungan hari.”
Tahlilan dari malam pertama hingga niga
berturut-turut atau hingga nujuh berturut-turut. Ada yang berhenti di niga lalu
diadakan lagi saat nujuh. Kembali diadakan saat patangpuluh dan nanti ada
nyeratus.
Pagi tadi momen aqiqah. Tanda sukacita atas
kelahiran bayi, luapan rasa syukur atas rezeki terindah dari Tuhan. Sebab, ada
yang bertahun-tahun menikah, tetapi belum juga dikaruniai anak keturunan.
Galau.
Momen sukacita dan dukacita saling berganti datang
menghampiri. Lengkap dengan perayaannya. Siklus berulang silang berganti.
Itulah qudrat dan iradat Ilahi atas hamba-hamba-Nya. Begitulah kegaliban hidup.
Ada misteri yang selama ini kami tidak tahu
maknanya. Kami tahunya nama, ya, sudah. Ternyata bukan perpaduan nama ayah dan
ibu seperti yang banyak orang lakukan. Akronim daerah asal, rupanya.
Bukankah “apalah arti sebuah nama” kata lagu. Biar nama “berarti”, maka digutak-gatuklah nama ayah dan ibu, ketemu akronim dijadikan nama anak. Aspar ternyata akronim “asal pakuan ratu.” Jadi, maitu, yo.
Komentar
Posting Komentar