Rasa Oplosan
![]() |
sebagai ilustrasi gambar Nella Kharisma penyanyi lagu oplosan saja. (image source: Apple Music) |
Mahkamah Agung RI memperkuat putusan Pengadilan Niaga Semarang yang menyatakan PT Sri Rejeki
Isman (Sritex) beserta tiga entitas afiliasinya (partner Sritex Grup) yaitu PT Sinar Pantja Djaja, PT
Bitratex Industries, dan PT Primayudha Mandirijaya dinyatakan berada dalam
kondisi pailit.
10.965 karyawannya
terkena PHK Masal. Dengan muka sedih mereka meninggalkan pabrik tekstil di Kabupaten Sukoharjo itu, untuk pulang kampung bagi perantau dan ke seputaran Solo,
Sukoharjo, Kartosuro yang terdekat. Hapus sudah nama pabrik tekstil legendaris
itu dari ingatan massa.
Apa yang dirasa
karyawan yang terkena PHK? Campur aduk seperti Pertamax dan Pertalite yang
dioplos. Rasa oplosan antara bersukacita atas datangnya bulan suci Ramadan dan
kehilangan pekerjaan berbaur menjadi satu. Rasa antara gembira dan sedih.
Terlepas dari qodarullah, itu ujian
berat.
Gembira dengan
datangnya bulan Ramadan dimaknai sebagai rasa syukur atas panjangnya usia
sehingga dipertemukan Allah SWT dengan bulan berlimpah berkah, maghfirah, dan itkun minannar tersebut. Bertingkah
dengan sedih atas hilangnya mata air sumber nafkah bagi kelangsungan hidup keluarga.
Barangkali ada di
antara karyawan yang terkena PHK paham ‘mitigasi bencana’ bukan dalam arti
gempa bumi, melainkan gempa keuangan sehingga punya financial planning, menyiapkan tabungan untuk tanggap darurat bila
sewaktu-waktu terjadi ‘gempa’ berupa PHK oleh perusahaan.
Kendati terkena PHK,
dengan memiliki tabungan, membuat mereka “mantab –makan tabungan)” pada
akhirnya. Tapi, lama-lama tabungan menipis dan akan habis pada masanya. Seperti
yang sudah umum para pekerja rasakan adalah di akhir Ramadan perusahaan akan
memberi THR.
Mendapat THR adalah
satu ‘rasa’ yang berulang datang menemui para pekerja setiap jelang idulfitri,
kegembiraan tiada tara. Setelah di-PHK, momen menerima amplop THR dari
perusahaan akan hilang. Kesedihan tiada tara muncul sebagai ‘rasa’ yang tak
terkira bagaimana perihnya.
Komentar
Posting Komentar